Jelang Ramadan, Kapolres Lhokseumawe Bagikan 624 Paket Daging Meugang untuk Warga

- Penulis

Jumat, 28 Februari 2025 - 01:19

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lhokseumawe – Infolangsa.com
Menyambut bulan suci Ramadan, Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, S.I.K., membagikan 624 paket daging meugang kepada masyarakat yang membutuhkan, Kamis (27/2/2025) pagi. Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Polres Lhokseumawe dalam menjaga tradisi meugang serta membantu warga dalam menyambut Ramadan dengan penuh berkah.

Paket daging meugang ini didistribusikan kepada berbagai kelompok penerima manfaat, di antaranya warga lingkungan, anak yatim, purnawirawan dan warakawuri, wartawan, serta melalui hunting paket yang menyasar fakir miskin, tukang becak, dan masyarakat kurang mampu lainnya.

Kapolres Lhokseumawe menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan solidaritas dan kebersamaan dalam menyambut bulan Ramadan.

“Tradisi meugang adalah warisan budaya Aceh yang harus tetap dijaga. Kami ingin memastikan bahwa semua lapisan masyarakat, terutama mereka yang kurang mampu, tetap bisa menikmati daging meugang sebagai bagian dari persiapan menyambut Ramadan,” ujar Kapolres.

Selain itu, Kapolres juga berharap kegiatan ini dapat mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat serta menumbuhkan semangat berbagi.

“Semoga bantuan ini bermanfaat dan membawa keberkahan bagi kita semua. Kami juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadan,” tambahnya.

Dalam kesempatan ini, Kapolres juga mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga kondusivitas, menghindari penggunaan petasan yang dapat mengganggu ibadah, serta meningkatkan toleransi dan kepedulian sosial terhadap sesama.

Pembagian paket daging meugang ini berlangsung lancar dan mendapat sambutan hangat dari warga penerima. Mereka mengapresiasi kepedulian Kapolres Lhokseumawe dan berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut di masa mendatang. (Zainal)

Berita Terkait

Berkah Ramadhan, Koramil 05/Thu Dan Koramil 01/Ksp Jajaran Kodim 0117/Aceh Tamiang Berbagi Takjil Untuk Masyarakat
Aster Kasdam IM Meninjau Langsung Serapan Gabah Serta Berdiskusi Dan Berinteraksi Ke Petani Desa Air Tenang
Aster Kasdam IM Bersama Kabulog Aceh, Gelar Forum Diskusi Percepatan Serapan Gabah Dan Beras Di wilayah Kodim 0117/Aceh Tamiang
Eks Kapolres Ngada jadi Tersangka Kasus Asusila Anak, Polri Pastikan Penegakan Hukum Tegas dan Transparan
Ayahwa – Panyang ‘Saweu’ Ruangan Pantau Kehadiran Pegawai.
AKBP Ahzan Jabat Kapolres Lhokseumawe
Babinsa Mengajar PBB Bagi Siswi SMKN 3 Karang Baru Demi Menanamkan Kedisplinan
Babinsa Koramil 03/Seruway Dampingi Petani Panen Padi Dan Sosialisasi Jual Gabah Ke BULOG
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:24

Berkah Ramadhan, Koramil 05/Thu Dan Koramil 01/Ksp Jajaran Kodim 0117/Aceh Tamiang Berbagi Takjil Untuk Masyarakat

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:20

Aster Kasdam IM Meninjau Langsung Serapan Gabah Serta Berdiskusi Dan Berinteraksi Ke Petani Desa Air Tenang

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:16

Aster Kasdam IM Bersama Kabulog Aceh, Gelar Forum Diskusi Percepatan Serapan Gabah Dan Beras Di wilayah Kodim 0117/Aceh Tamiang

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:10

Eks Kapolres Ngada jadi Tersangka Kasus Asusila Anak, Polri Pastikan Penegakan Hukum Tegas dan Transparan

Kamis, 13 Maret 2025 - 13:02

Ayahwa – Panyang ‘Saweu’ Ruangan Pantau Kehadiran Pegawai.

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:17

Babinsa Mengajar PBB Bagi Siswi SMKN 3 Karang Baru Demi Menanamkan Kedisplinan

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:11

Babinsa Koramil 03/Seruway Dampingi Petani Panen Padi Dan Sosialisasi Jual Gabah Ke BULOG

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:07

Jalin Silaturahmi, Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Komsos Dengan Warga

Berita Terbaru