Pengerjaan Fondasi Tower Tandon Air TMMD ke-123 Berjalan Lancar, Satgas Pastikan Konstruksi Kuat.

- Penulis

Minggu, 2 Maret 2025 - 09:45

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Langsa Timur, – Infolangsa.com
Meski cuaca terik dan sebagian besar personel menjalankan ibadah puasa, Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 0104/Aceh Timur tetap bersemangat dalam melanjutkan pekerjaan pembangunan di Desa Bukit Meutuah, Kecamatan Langsa Timur, Kota Langsa. Minggu 02-03-2025.

Hari ini, para personel Satgas TMMD melaksanakan penggalian dan persiapan pengecoran fondasi untuk pembangunan tower tandon air di pengerjaan sasaran 5, tepatnya di Meunasah desa tersebut. Kegiatan meliputi pengukuran lokasi, penggalian lubang fondasi sesuai kapasitas tandon, pemasangan angker untuk menopang kaki tower, serta pengecoran fondasi agar struktur berdiri kokoh dan stabil.

Pasiter Kodim 0104/Atim, Lettu Kav. M. Irwan, yang turun langsung meninjau pekerjaan, mengapresiasi dedikasi para personel di lapangan.

“Semangat dan kerja keras personel Satgas TMMD patut diapresiasi. Meskipun cuaca panas dan sedang berpuasa, mereka tetap fokus dalam menyelesaikan pekerjaan dengan teliti. Fondasi yang kuat adalah faktor utama dalam keberhasilan pembangunan tower ini, sehingga setiap tahapan dikerjakan dengan penuh perhitungan,” ungkapnya.

Sementara itu, Serma Afner, yang bertanggung jawab dalam pengerjaan teknis, menekankan pentingnya presisi dalam pemasangan angker.

“Kami memastikan pemasangan angker dilakukan dengan akurat agar tower nantinya bisa berdiri tegak dan stabil. Proses pengecoran juga dilakukan sesuai standar agar hasilnya maksimal dan tahan lama,” jelas Afner.

Sebagai Babinsa di Desa Bukit Meutuah, Serma Fahri Solihin merasa bangga dengan adanya program TMMD yang membawa manfaat besar bagi warga binaannya.

“Pembangunan tower tandon air ini akan sangat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan air bersih. Kami sangat bersyukur dengan adanya program TMMD yang membawa perubahan nyata bagi desa kami,” tuturnya.

Dengan semangat gotong royong dan dedikasi tinggi, Satgas TMMD terus bekerja demi kesejahteraan masyarakat. Pembangunan ini diharapkan dapat segera rampung dan memberikan manfaat jangka panjang bagi warga Desa Bukit Meutuah.

Sumber : Media Center Kodim 0104/A.Tim

Berita Terkait

Di Tengah Ramadhan, Haji Uma Bantu Warga Aceh Timur yang Sakit di Malaysia Pulang Kampung
Berkah Ramadhan, Koramil 05/Thu Dan Koramil 01/Ksp Jajaran Kodim 0117/Aceh Tamiang Berbagi Takjil Untuk Masyarakat
Aster Kasdam IM Meninjau Langsung Serapan Gabah Serta Berdiskusi Dan Berinteraksi Ke Petani Desa Air Tenang
Aster Kasdam IM Bersama Kabulog Aceh, Gelar Forum Diskusi Percepatan Serapan Gabah Dan Beras Di wilayah Kodim 0117/Aceh Tamiang
Eks Kapolres Ngada jadi Tersangka Kasus Asusila Anak, Polri Pastikan Penegakan Hukum Tegas dan Transparan
Ayahwa – Panyang ‘Saweu’ Ruangan Pantau Kehadiran Pegawai.
AKBP Ahzan Jabat Kapolres Lhokseumawe
Babinsa Mengajar PBB Bagi Siswi SMKN 3 Karang Baru Demi Menanamkan Kedisplinan
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 16:58

Di Tengah Ramadhan, Haji Uma Bantu Warga Aceh Timur yang Sakit di Malaysia Pulang Kampung

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:24

Berkah Ramadhan, Koramil 05/Thu Dan Koramil 01/Ksp Jajaran Kodim 0117/Aceh Tamiang Berbagi Takjil Untuk Masyarakat

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:20

Aster Kasdam IM Meninjau Langsung Serapan Gabah Serta Berdiskusi Dan Berinteraksi Ke Petani Desa Air Tenang

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:16

Aster Kasdam IM Bersama Kabulog Aceh, Gelar Forum Diskusi Percepatan Serapan Gabah Dan Beras Di wilayah Kodim 0117/Aceh Tamiang

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:10

Eks Kapolres Ngada jadi Tersangka Kasus Asusila Anak, Polri Pastikan Penegakan Hukum Tegas dan Transparan

Kamis, 13 Maret 2025 - 12:59

AKBP Ahzan Jabat Kapolres Lhokseumawe

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:17

Babinsa Mengajar PBB Bagi Siswi SMKN 3 Karang Baru Demi Menanamkan Kedisplinan

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:11

Babinsa Koramil 03/Seruway Dampingi Petani Panen Padi Dan Sosialisasi Jual Gabah Ke BULOG

Berita Terbaru