Aster Kasdam IM Bersama Kabulog Aceh, Gelar Forum Diskusi Percepatan Serapan Gabah Dan Beras Di wilayah Kodim 0117/Aceh Tamiang

- Penulis

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:16

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ACEH TAMIANG – Infolangsa.com
Bertempat di Aula Makodim 0117/Aceh Tamiang berlangsung kegiatan silaturahmi Aster Kasdam IM Letkol Inf Fransisco, SE, M. I. Kom., dan Kepala Pimpinan wilayah Perum Bulog Aceh Ihsan, SP di dampingi oleh Dandim 0117/Aceh Tamiang Letkol Inf Andi Ariyanto, S.I.P., M. I. P., melaksanakan Forum diskusi percepatan serapan gabah dan Beras di wilayah Kodim 0117/Aceh Tamiang. Bertempat di aula Makodim Aceh Tamiang Jln. Lintas Sumatera Medan-Banda Aceh Desa Sungai Liput, Kecamatan Kejuruan Muda, Kabupaten Aceh Tamiang. Kamis (13/03/2025) pagi.

Pada kesempatan tersebut Aster Kasdam IM Kolonel Inf Fransisco, Denga tegas mengatakan Dalam upaya meningkatkan ketahanan pangan nasional sesuai arahan dari Presiden RI Prabowo Subianto dalam mencapai target swasembada di tahun 2025 ini Bulog, penyuluh Pertanian dibantu Babinsa harus tegas dilapangan tidak ada yang boleh memainkan harga yang sudah ditetapkan oleh pemerintah apabila ada indikasi penyelewengan segera lapor ke aparat keamanan baik Babinsa, Babinkamtibmas dan aparat yang lainnya atau langsung ke Bulog yang ada di daerah masing masing dan untuk mengetahui secara langsung kendala yang dihadapi petani dalam menghadapi musim panen tahun ini.

“Saya turun langsung bersama Kepala Bulog Aceh untuk berdiskusi dan berinteraksi dengan Mitra para petani untuk mendengar aspirasi serta kendala yang dihadapi dalam proses panen dan distribusi gabah dan Program Sergab ini,” ujar Aster Kasdam IM.

Kolonel Inf Fransisco menambahkan pentingnya sinergi antara petani, pemerintah daerah, dan TNI melalui Babinsa dalam menjaga ketersediaan pangan dan Program Sergab ini tidak hanya membantu petani dalam menyalurkan hasil panen mereka tetapi juga memastikan stok beras tetap terjaga dalam rangka mendukung ketahanan pangan nasional,” pungkasnya.

Sementara itu Letkol Inf Andi Ariyanto, S.I.P., M. I. P., dalam sambutannya mengatakan Kegiatan Diskusi dengan Mitra Kapoktan sudah merupakan Arahan dan petunjuk dari Bpk Aster Kasdam IM agar kita semua selalu bersama-sama dengan para Kapoktan untuk membicarakan segala sesuatu yang dialami maupun kendala para Petani dilapangan kita harus segera merespon arahan Pimpinan dengan melaksanakan diskusi dengan para Petani untuk penyerapan gabah dari Petani.

Kodim 0117/Aceh Tamiang sudah melakukan peninjauan turun langsung kelapangan dengan Bulog sesuai dengan instruksi untuk memastikan penyerapan gabah demi untuk meningkatkan ketahanan pangan nasional,” ungkap Dandim.

Kepala Bulog Aceh Ihsan, SP., menyampaikan wilayah Aceh kini memasuki panen raya, Bulog terus melakukan penyerapan gabah sebagai bagian dari program swasembada pangan dengan target nasional 3 juta ton dan selama ini di Aceh sudah terserap setara 17 ribu ton beras dan 25 ribu ton Gabah Kering Panen (GKP).

Lebih lanjut Ia mengatakan Aceh Tamiang merupakan lumbung pangan utama di Aceh begitu juga dengan Kab. Pidie dan Aceh Timur ketiga daerah ini menjadi andalan dalam mencapai target penyerapan sebanyak 5.449 ribu ton setara beras yang dibebankan oleh pemerintah pusat kepada Kanwil Bulog Aceh,” ujarnya.

Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak diharapkan hasil Pertanian semakin meningkat dan kesejahteraan petani terus terjaga dengan baik,” tendasnya.

Selanjutnya kegiatan di lanjutkan Foto bersama dan meninjau langsung panen padi di Desa Air Tenang, Kecamatan Karang Baru, Kabupaten Aceh Tamiang.

Sumber: Pendim0117atam

Berita Terkait

Berkah Ramadhan, Koramil 05/Thu Dan Koramil 01/Ksp Jajaran Kodim 0117/Aceh Tamiang Berbagi Takjil Untuk Masyarakat
Aster Kasdam IM Meninjau Langsung Serapan Gabah Serta Berdiskusi Dan Berinteraksi Ke Petani Desa Air Tenang
Eks Kapolres Ngada jadi Tersangka Kasus Asusila Anak, Polri Pastikan Penegakan Hukum Tegas dan Transparan
Ayahwa – Panyang ‘Saweu’ Ruangan Pantau Kehadiran Pegawai.
AKBP Ahzan Jabat Kapolres Lhokseumawe
Babinsa Mengajar PBB Bagi Siswi SMKN 3 Karang Baru Demi Menanamkan Kedisplinan
Babinsa Koramil 03/Seruway Dampingi Petani Panen Padi Dan Sosialisasi Jual Gabah Ke BULOG
Jalin Silaturahmi, Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Komsos Dengan Warga
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:24

Berkah Ramadhan, Koramil 05/Thu Dan Koramil 01/Ksp Jajaran Kodim 0117/Aceh Tamiang Berbagi Takjil Untuk Masyarakat

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:20

Aster Kasdam IM Meninjau Langsung Serapan Gabah Serta Berdiskusi Dan Berinteraksi Ke Petani Desa Air Tenang

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:16

Aster Kasdam IM Bersama Kabulog Aceh, Gelar Forum Diskusi Percepatan Serapan Gabah Dan Beras Di wilayah Kodim 0117/Aceh Tamiang

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:10

Eks Kapolres Ngada jadi Tersangka Kasus Asusila Anak, Polri Pastikan Penegakan Hukum Tegas dan Transparan

Kamis, 13 Maret 2025 - 13:02

Ayahwa – Panyang ‘Saweu’ Ruangan Pantau Kehadiran Pegawai.

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:17

Babinsa Mengajar PBB Bagi Siswi SMKN 3 Karang Baru Demi Menanamkan Kedisplinan

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:11

Babinsa Koramil 03/Seruway Dampingi Petani Panen Padi Dan Sosialisasi Jual Gabah Ke BULOG

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:07

Jalin Silaturahmi, Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Komsos Dengan Warga

Berita Terbaru